Kamis, 10 Februari 2011

Pantaskah Anda Dicintai? Bagaimana supaya pantas?

Mencintai dan dicintai. Dua hal yang membuat hidup terasa lebih indah dan bermakna. Hanya saja, kadang kita merasa belum dicintai sesuai harapan kita. Bahkan, masih ada perasaan dibenci dan tidak dipedulikan. Maka timbullah pertanyaan; “Pantaskah kita dicintai?”
Sebelum kita memantaskan diri, lebih baik kita mengerti dulu arti kata cinta. Cinta dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia berarti selalu teringat dan terpikir dalam hati. Selain itu, cinta adalah rasa khawatir, rindu, sangat ingin (berharap), sangat suka, sangat sayang, sangat tertarik hatinya, dan sangat kasih. Sedangkan benci diartikan sebagai rasa sangat tidak suka.
Nah, menjadi pribadi yang sangat disukai tentu menjadi harapan setiap orang. Mengapa? Karena dengan dicintai (sangat disukai), Anda akan mendapatkan beberapa hal berikut ini: kasih sayang, perhatian, dirindukan, diharapkan, dikhawatirkan, diberi apapun yang terbaik, dilayani sebaik-baiknya, serta selalu diingat oleh siapa pun yang mencintai diri Anda. Itulah manfaat luar biasa bagi orang yang dicintai.
Pertanyaannya sekarang : pantaskah Anda mendapatkan itu semua? Pantaskah Anda dicintai? Bagaimana supaya Anda benar-benar pantas untuk dicintai?
Cara terbaik untuk dicintai adalah dengan mencintai dan membuktikannya. Tahan ego dan nafsu Anda, lalu berikan bukti cinta Anda. Sangat sederhana. Ya, sederhana. Bukti cinta adalah memberi. Bukti cinta adalah melayani. Bukti cinta adalah rela berkorban. Dan cinta tidak pernah merampas. Cinta tidak pernah mengambil. Cinta itu tidak harus memiliki.
Saya jadi teringat kisah Spiderman. Peter Parker sebagai Spiderman berkorban untuk tidak memiliki MJ karena Peter sangat mencintainya dan takut atas keselamatannya. Tapi karena MJ juga mencintai Peter dan rela berkorban (mengambil resiko sebagai pendamping spiderman) maka keduanya pun bisa saling memiliki dan mencintai. Kisah yang rumit dan menarik. ^ ^
Nah, adakah cara-cara lainnya? Saya punya beberapa. Tapi Anda jangan percaya begitu saja. Berikut ini adalah tips agar Anda benar-benar pantas untuk dicintai:
  1. Jika Anda ingin seseorang mencintai Anda, maka belajarlah untuk membuktikan cinta Anda. Berikan perhatian, kepedulian, hadiah terbaik dan apa saja untuknya. Berikan pelayanan yang memuaskan hatinya. Saya tidak menjamin Anda akan memilikinya. Tapi saya berani jamin, Anda akan mendapatkan cintanya jika Anda benar-benar tulus mencintainya.
  2. Penuhi kebutuhannya. Anda harus tahu kebutuhannya dan berikan untuknya. Berikan semampu Anda. Ingat, kebutuhannya bukan kebutuhan diri Anda. Bantu juga dirinya dalam mencapai tujuannya.
  3. Berikan manfaat dan perasaan nyaman atas kehadiran Anda. Buat kehadiran Anda sangat diharapkan dan penting.
  4. Berikan jaminan keamanan atas kehadiran Anda. Kehadiran Anda sebisa mungkin tidak boleh merugikan. Jagalah kejahatan lidah, mata, tangan, kaki, dan semua hal dari dalam diri Anda.
  5. Jika Anda ingin dicintai Tuhan, maka bersyukurlah dan taatlah kepadaNya. Tak ada orang yang lebih beruntung selain orang yang dicintai oleh Tuhannya. Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.
Nah, tunggu apa lagi? Mari kita memberikan cinta yang tulus kepada siapa saja dan apa saja yang memang benar-benar pantas untuk dicintai! Buktikan cinta Anda untuk Tuhan Anda, Rasul Anda, Ibu Anda, Ayah Anda, keluarga Anda, pasangan Anda, sahabat-sahabat Anda, para pemimpin Anda, orang-orang lemah & miskin di sekitar Anda, negara Anda, serta orang-orang tercinta di sekitar Anda.
Terakhir, adakah yang mau berbagi tips lainnya? Bagi saja lewat coment di bawah ini ya!
Nafis Mudrika

0 komentar:

Posting Komentar